Hampir semua orang sepertinya sudah pernah mengalami gatal pada kulit. Tentu anda pun merasa tidak nyaman jika gatal sedang menyerang bagian tubuh anda dan ingin segera mencari obat yang ampuh untuk mengatasinya. Namun, ternyata banyak orang yang ternyata belum mengetahui mengenai beberapa macam obat gatal tradisional pada kulit yang tentu tidak menimbulkan efek samping.
Banyak hal yang dapat menjdai penyebab munculnya gatal pada kulit. Salah satunya yaitu alergi, baik itu alergi terhadap pengaruh luar seperti debu ataupun udara yang terlalu dingin dan juga alergi terhadap makanan. Memang terlihat sepele untuk penyakit gatal pada kulit, tetapi jika tidak ditangani secara tepat dapat berakibat fatal, misalnya kulit anda menjadi memerah dan bukan tidak mungkin jika dapat terjadi luka jika anda tidak dapat menahan diri untuk menggaruknya. Nah, untuk itu meskipun terlihat sepele, anda juga harus tahu bagaimana menanganinya secara tepat.
Berbagai tanaman obat tradisional sebenarnya ada di sekitar kita, tetapi karena kurangnya pengetahuan menyebabkan anda merasa kesulitan untuk mendapatkan obat gatal tradisional pada kulit. Melihat kejadian ini, admin akan mencoba membantu anda dengan membagikan beberapa tanaman atau bahan alam yang dapat anda jadikan sebagai obat gatal. Berikut uraiannya.
Obat Gatal Tradisional pada Kulit
1. Getah pepaya
Tanaman pepaya adalah salah satu tanaman yang dapat dengan mudah anda temukan. Namun, pernahkah anda membayangkan jika bagian tanaman ini dapat anda manfaatkan untuk membantu mengatasi gatal pada kulit anda? Jika anda mungkin tidak percaya, coba anda buktikan sendiri ketika anda mengalami gatal, oleskan getah dari tangkai ataupun dari buah yang masih muda menggunakan kapas sebelum mandi sebanyak 3 kali dalam sehari. Lakukan secara rutin dan dapat dipastikan gatal pada kulit anda akan segera hilang.
2. Buah kemiri dan juga kunyit
Selain getah pepaya, anda juga dapat memanfaatkan kemiri dan juga kunyit sebagai obat untuk mengatasi gatal pada kulit. caranya pun juga sangat sederhana yaitu dengan menghaluskan kedua bahan hingga menyerupai salep kemudian anda oleskan pada bagian kulit anda yang gatal. Seperti halnya getah pepaya, untuk pengobatan ini pun juga harus dilakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang anda harapkan.
3. Pati singkong
Nah, untuk obat tradisional yang satu ini dapat anda dapatkan di warung terdekat. Selain dapat dengan mudah anda temukan, bahan ini juga efektif untuk mengatasi gatal pada kulit. Caranya dapat anda lakukan dengan mencapurkan pati singkong dengan satu sendok teh minyak kayu putih kemudian anda oleskan pada bagian kulit anda yang gatal.
Itulah beberapa bahan yang dapat anda manfaatkan sebagai obat gatal tradisional pada kulit, yang patut anda coba untuk mengobati gatal-gatal pada kulit anda dan semoga bermanfaat.